RSS

iphone 4s : Review

19 Okt

I phone 4s merupakan gadget baru buatan apple yang dikeluarkan pada bulan Oktober 2011. HP baru ini memiliki kelebihan baru yang melebihi dari fenerasi iphone sebelumnya yaitu iphone 4. Mau tahu apa saja fitur tambahan yang disematkan padanya. Berikut ini saya jabarkan dalam bahasa Indonesia yang merupakan terjemahan dari situs apple.com.

gambar iphone 4s

tampilan iphone 4s

 

1. Siri

Siri merupakan asisten yang pintar, yang membantu semua hal. yang harus anda lakukan hanya berbicara. Dengan hanya berbicara pada iphone, maka iphone akan menjawabnya. Misalkan , kita berkata “Dimanakah ATM terdekat?” Siri tidak hanya mengerti yang anda ucapkan, tetapi jugamemahami artinya. Iphone kemudian akan menjalankan aplikasi yang sesuai dengan pertanyaan anda. Kemudian seperti asisten pribadi, iphone akan menjawab pertanyaan anda. Siri dapat membuat panggilan telepon, mengirim pesan, membuat jadwal, mengeset peringatan, dan lainnya.

2. chip A5

iPhone 4s dilengkapi dengan prosesor A5 dual core dimana memberikan kemampuan dua kali lebih baik dari pendahulunya dan 7 kali kemampuan grafik yang lebih baik. Efeknya, iphone 4s menjadi cepat dan responsif dalam hal membuka aplikasi, berselancar web, game, dan melakukan apapun. Ditambah lagi chip A5 sangat efeisien sehingga memperpanjang kinerja batere.

3. Kamera 8MP

kamera ini merupakan yang terbaik dijajaran iphone. Dengan resolusi 8MP dan aperture lebar (2,4). Dengan kemampuan sensor backside yang diperbarui, auto white balance, ketepatan warna, deteksi wajah, penurunan kekaburan gambar. Dengan kamera ini, tidak akan terjadi gangguan dimanapun dan kapanpun anda mengambil gambar, dan saksikan hasil gambarnya.

4. Rekam video resolusi tinggi

 Rekam video 1080p HD dimanapun. Dengan kemampuan optik yang baru, cahaya yang cerah, warna yang jernih, dan segalanya menjadi lebih baik dibandingkan ingatanmu sendiri. penstabil video akan mencegah perekaman yang bergoyang, Dan kamu dapat menedit video langsung dari iphone 4s dan mengsharenya kemanapun.

5. sistem operasi ios 5

 iOS 5 adalah sistem operasi mobile yang paling canggih di dunia dan mudah untuk digunakan.

6. Kecepatan download yang diperbarui

Dengan kemampuan HSDPA yang diperbarui, maka kemampuan download pada iphone 4s menjadi 14,4 mbps dibandingkan 7,2 mbps pada iphone 4

Demikian berbagai fitur pada iphone 4s. Di Amerika Serikat, barang ini telah dijual melalui operator AT&T, verizon, dan sprint. Untuk di Indonesia sepertinya harus sabar menunggu. Untuk keterangan lebih lanjut, silahkan klik link berikut

website apple 

 
2 Komentar

Ditulis oleh pada 19 Oktober 2011 inci Kata Redaksi

 

Tag: , , ,

2 responses to “iphone 4s : Review

  1. sky

    27 Oktober 2011 at 6:09 pm

    gadget mahal…

     
  2. Rez4

    6 November 2011 at 8:13 pm

    Pengen, tapi duitnya sapaa…wkwk
    buat intnetan mantep banget yah…

     

Tinggalkan komentar

  • Daisypath Happy Birthday tickers
  • Daisypath Anniversary tickers
  •